Reyoet, London: Bentuk tubuh wanita bukan
segala-galanya bagi pria. Sebanyak 59 persen pria mengaku lebih tertarik
kepada wanita karena rasa percaya diri. Hanya 41 persen pria yang
tertarik melihat tubuh seksi sang wanita.
Hal itu terungkap dari jajak pendapat Glamour terhadap 1.000 pria. Sebanyak 78 persen pria senang berkencan dengan wanita yang penuh percaya diri dengan ukuran tubuhnya yang plus dibandingkan supermodel yang sibuk sendiri dengan penampilannya.
Hal itu terungkap dari jajak pendapat Glamour terhadap 1.000 pria. Sebanyak 78 persen pria senang berkencan dengan wanita yang penuh percaya diri dengan ukuran tubuhnya yang plus dibandingkan supermodel yang sibuk sendiri dengan penampilannya.
Sebanyak 29 persen pria mengaku tertarik dengan seluruh bagian tubuh wanita, 22 persen mengakui menyukai bokong wanita, 17 persen dada, 7 persen kaki, 15 persen wajah atau matanya, dan 10 persen lain-lainnya, Selasa (17/7).
Pria juga tak mempermasalahkan pasangan atau istrinya yang khawatir gemuk. 28 Persen pria akan tetap mengatakan pasangannya menarik dan 61 persen pria berusaha membuat pasangannya agar merasa lebih baik.
Lalu apakah pria berkencan dengan wanita yang tidak memiliki tubuh ideal? Sebanyak 84 persen pria mengaku pernah dan hanya 16 persen yang tak pernah melakukannya.
Kaum pria juga mempunyai tipe tubuh ideal versi artis. Sebanyak 8 persen mengagumi Cameron Diaz dengan tubuh yang atletis, 2 persen super kurus seperti Zoe Saldana, 34 persen feminin seperti Jennifer Lawrence, 18 persen memilih Christina Hendricks dengan tubuhnya yang berbentuk aduhai, 17 persen imut seperti Rachel Bilson.

No comments:
Post a Comment
KOMENTAR ANDA SANGAT KAMI HARAPKAN UNTUK PENGEMBANGAN BLOG INI, TERIMA KASIH