Reyoet, Jakarta: Situs jejaring
sosial Facebook dikabarkan sedang melakukan pembicaraan serius dengan
perusahaan pembuat aplikasi WhatsApp. Salah seorang sumber terdekat
perusahaan kepada Techcrunch mengatakan bahwa Facebook tertarik membeli
WhatsApp.
Facebook tampaknya ingin memperluas pelanggannya di ranah mobile. Salah satunya mungkin dengan mengakuisisi WhastApp. Namun demikian, belum ada informasi detil mengenai nilai akuisisi maupun bentuk kesepakatan antara Facebook dan WhasApp. Keduanya belum mau angkat bicara mengenai rumor ini.
Facebook tampaknya ingin memperluas pelanggannya di ranah mobile. Salah satunya mungkin dengan mengakuisisi WhastApp. Namun demikian, belum ada informasi detil mengenai nilai akuisisi maupun bentuk kesepakatan antara Facebook dan WhasApp. Keduanya belum mau angkat bicara mengenai rumor ini.
Pastinya bos Facebook Mark Zuckerberg beberapa waktu lalu pernah mengatakan bahwa Facebook ingin meraih 2 miliar pengguna. Caranya dengan serius menggarap pasar mobile.
"Ada 5 miliar orang di dunia yang memiliki ponsel, dan 1 miliar orang yang menggunakan Facebook. Sebenarnya sudah ada 600 juta orang yang menggunakan Facebook di ponsel, pertumbuhannya sangat cepat. Seiring banyaknya pengguna smartphone, ini merupakan kesempatan besar", kata Zuckerberg dalam sebuah wawancara dengan Businessweek Oktober silam.
WhatsApp sendiri merupakan aplikasi chatting multi-platform yang sedang naik daun. Aplikasi ini sangat populer karena bisa dipakai di berbagai perangkat mobile termasuk Android, BlackBerry, iOS, Symbian, dan Windows Phone.
Selain berkirim pesan, WhatsApp juga bisa mengirim audio dan video. Satu hal lagi yang disukai dari WhatsApp adalah bebas iklan. WhatsApp dilaporkan sudah memiliki sekitar 100 juta pengguna setiap harinya yang aktif berkirim pesan. Aplikasi ini di 250 negara dengan berbagai platform.
Pada Oktober 2011, WhatsApp mengumumkan rekor jumlah pesan yang dikirim penggunanya yaitu mencapai 1 miliar pesan per hari. "Ada 41.666.667 pesan yang dikirim per jamnya, 694.444 pesan terkirim setiap menitnya, dan 11.574 pesan terkirim per detiknya", tulis WhatsApp lewat posting blog.

No comments:
Post a Comment
KOMENTAR ANDA SANGAT KAMI HARAPKAN UNTUK PENGEMBANGAN BLOG INI, TERIMA KASIH