Friday, April 5, 2013

Kode Saat Pasangan Minta Berhubungan Intim

Reyoet, New York: Apakah Anda malu kalau langsung meminta berhubungan seks? Atau mungkin ada orang lain dan anak-anak di sekitar? Daripada gagal, lebih baik gunakan kode.

Menurut penelitian yang dipublikasikan dalam Journal of Social and Personal Relationships, pasangan yang menggunakan rahasia (kode antara keduanya), memiliki kepuasan hubungan lebih besar dibanding yang tidak. Kalau bingung memakai kode apa, coba tiru kode seks berikut, yang dikutip dari Red Book, Jumat (5/4/2013).

Selipkan saya

Ketika ingin berhubungan seks namun berada di sekitar anak-anak bisa gunakan kode "Ayo selipkan saya di...".

Kamu punya PR

Untuk menyamarkan kalimat permintaan seks, gunakan kalimat "Kamu punya PR".

Monyet lapar

Gunakan hewan sebagai perumpamaan jadi sesuatu yang lucu. Kalimat "Monyet lapar" berarti monyet ingin makan pisang. Dan pisang dimaksudkan sebagai penis pria.

Di dalam celanamu untukku

Untuk mengajak berhubungan intim dengan pasangan pria, ucapkan "Apa yang ada di dalam celanamu itu untukku". Itu berarti wanita menginginkan Anda.

Lipstik di cermin

Salah satu cara unik mengajak pasangan berhubungan seks adalah menggunakan lipstik. Tulis tanggal hari ini di cermin dengan lipstik.

Minta lepas celana

Ada yang meminta pasangan berhubungan seks dengan cukup katakan "Ayo lepas celananya".

Es krim

Es krim digunakan sebagai kode seks, terutama yang bisa diambil dengan skop. Dengan menawarkan "Ingin satu atau dua skop?", yang berarti mau sekali atau dua kali berhubungan seks.

No comments:

Post a Comment

KOMENTAR ANDA SANGAT KAMI HARAPKAN UNTUK PENGEMBANGAN BLOG INI, TERIMA KASIH

Followers